DIALOG PEMBANGUNAN KARAKTER BANGSA

 

PERAN KEARIFAN LOKAL DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER BANGSA

 

Banjarbaru, Kalimantan Selatan – Degradasi moral anak bangsa yang terjadi di era globalisasi ini begitu nyata terlihat. Nilai-nilai Pancasila yang merupakan pedoman perilaku masyarakat dalam berbangsa dan bernegara mulai dilupakan. Hal ini tercermin dalam perilaku kehidupan anak bangsa yang akrab dengan korupsi, konflik sosial, kekerasan, tutur kata yang tidak lagi memperhatikan etika dll. Padahal negeri ini memiliki nilai-nilai luhur yang salah satunya tercermin dalam kearifan local (local genius) di mana kearifan local telah teruji sebagai karakter dan identitas bangsa yang sanggup melawan efek negative globalisasi. Kini sudah selayaknya nilai-nilai kearifan local kembali digali dan dijadikan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Berdasarkan hal tersebut maka BPNB Pontinak mengadakan kegiatan Dialog Pembangunan Karakter Bangsa yang diadakan di Ball Room Hotel Banjar Permai, Banjarbaru  dari tanggal 22  s/d 25 Oktober 2015. Kegiatan ini melibatkan generasi muda dan pemerhati budaya untuk berdialog bersama tentang peran kearifan local dalam mendukung pembangunan karakter bangsa. Dengan menghadirkan  Dr. Ir. Mardan Adijaya, M.Sc., Ali Syamsuddin, S.Pd., Ahmad Sya’rani, S.Ag dan Dr. Taufik Arbain, S.Sos, M.Si., sebagai narasumber, diharapkan kegiatan ini bisa memberikan pemahaman kepada generasi muda akan pentingnya kesadaran dalam perilaku kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan karakter budaya asli Bangsa Indonesia yang dilandasi dengan nilai-nilai luhur Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945. Adm.