AISYAH IBRAHIM
DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
1983
1.4(000-09
ENDE SIBORU TOMBAGA
Cerita Siboru Tombaga adalah kisah lama yang dikenal oleh rakyat di Tapanuli karena cerita ini menggambarkan bagaimana seseorang yang tidak mempunyai anak laki-laki diangap kurang terhormat. Anak laki-laki lebih tinggi derajatnya karena anak laki-laki adalah penerus marga dan keturunan. Keluarga yang tidak mempunyai anak laki-laki, warisannya jatuh ke tangan paman, yaitu saudara laki-laki dari pihak ayah. Cerita ini menggambarkan, bagaimana seorang ayah yang tidak mempunyai anak laki-laki, tidak dihargai oleh saudara-saudaranya hingga ia meninggal. Setelah meninggal saudara-saudaranya berusaha merampas harta kekayaannya dari tangan putri-putrinya sehingga putri-putrinya terpaksa melarikan diri ke hutan.